Music Player

Minggu, 16 Maret 2014

Tata Cara Mandi Wajib Setelah Haid

1. Niat : Nawaitul ghusla liraf’il hadatsil akbari minal haidi fardlal lillaahi ta’aalaa

Artinya: Sengaja aku mandi wajib untuk menghilangkan hadas besar dan mandi wajib kerana Allah Taala.


2. Dalam mandi wajib, harus dipastikan bahwa air telah mengenai seluruh tubuh sampai kulit yang ada di balik rambut yang tumbuh di manapun di seluruh tubuh kita. Karena itu siraman air itu harus pula dibantu dingan jari jemari tangan yang mengantarkan air itu ke bagian tubuh yang paling tersembunyi sekalipun.

3. Mandi dimulai dengan membasuh kedua telapak tangan sampai pergelangan tangan, masing-masing tiga kali dan cara membasuhnya dengan mengguyur kedua telapak tangan itu dengan air yang diambil dengan gayung. Dan bukan dengan mencelupkan kedua telapak tangan itu ke bak air.


4. Membasuh alat kelamin dari kotoran najis

5. Setelah itu berwudhu ‘sebagaimana cara berwudhu’ untuk shalat.


6. Kemudian mengguyurkan air di mulai dari pundak kanan terus ke kepala dan seluruh tubuh dan menyilang-nyilangkan air dengan jari tangan ke sela-sela rambut kepala dan rambut jenggot dan kumis serta rambut mana saja di tubuh kita sehingga air itu rata mengenai seluruh tubuh.

7. Kemudian bila diyakini bahwa air telah mengenai seluruh tubuh, maka mandi itu diakhiri dengan membasuh kedua telapak kaki sampai mata kaki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Free D Blackadder Cursors at www.totallyfreecursors.com